Optimalisasi Kinerja, Gus Menteri Tekankan Pentingnya Profesionalisme

Gaddeta.id — Dalam upaya optimalisasi kinerja dan peningkatan pelayanan, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar menekankan pentingnya tanggung jawab dan profesionalisme dalam menjalankan tugas, serta berharap adaptasi cepat dari para pejabat yang baru dilantik agar kinerja kementerian semakin maksimal.

Hal tersebut disampaikan Abdul Halim Iskandar, saat melantik dan mengambil sumpah 19 Pejabat Tinggi Pratama di lingkungan Kementerian Desa PDTT, Kalibata, Jakarta Selatan, Senin (10/06/2024).

Di hadapan seluruh Pejabat Tinggi Pratama dan para saksi, Gus Menteri mengatakan hal ini sebagai upaya meningkatkan kinerja Kementerian Desa PDTT untuk optimalisasi pengabdian terbaik bagi bangsa dan negara.

“Ini upaya meningkatkan kinerja Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. Apa yang kita lakukan hari ini penting untuk optimalisasi pengabdian terbaik bagi bangsa dan negara,” paparnya.

Gus Halim berharap seluruh pimpinan yang dilantik dapat bertanggung jawab secara penuh dan menjalankan seluruh tugasnya secara optimal melalui penyegaran posisi tersebut.

Lebih lanjut, Gus Halim juga ingin adaptasi dari tugas sebelum dan sesudah disumpah ini tidak membutuhkan waktu lama sehingga seluruh pekerjaan dapat dijalankan secara cepat dan tepat serta terwujud pelayanan yang profesional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *